Sunset
Nikmati suasana indah saat Matahari terbenam
lokasi: Boulevard Manado Sulawesi Utara.
Mount Mahawu (Gunung Mahawu)
Gunung Mahawu (1.311 m dpl), merupakan objek wisata yang memberikan keindahan tersendiri bagi para pengunjung... Meski berjenis "stratolvocano" atau gunung berapi namun gunung tersebut termasuk dalam kategori tidak aktif karena itu aman untuk trekking atau wisata puncak gunung.
Menuju ke Puncak Mahawu, anda akan melewati Agro Wisata Rurukan... berbagai fasilitas tesedia disana, area parkir yang luas, sekitar 150 anak tangga menuju puncak, gardu pandang untuk menikmati keindahan alam Kota Tomohon, gunung Lokon, Pantai Manado dan Danau Tondano...
Jarak tempuh dari Kota Manado 25 km
Waktu tempuh kurang lebih 39m...
DANAU LINOW
Danau Linow, merupakan tempat yang banyak di kunjungi, terutama bagi mereka yang ingin menikmati keindahan alam nan sejuk, danau yg nampak berwarna-warni airnya memberikan kesan tersendiri...
terletak di Kelurahan Lahendong-Kota Tomohon.
berada sekitar 34 Km dari Pusat Kota Manado, dengan waktu tempuh kurang lebih 47m.
PANTAI KALINAUN
Pantai Kalinaun terletak di Desa Kalinaun.Kec.Likupang Timur.Kab.Minahasa Utara-Sulut.
Sekitar 49 Km dari Kota Manado, dengan waktu tempuh kurang lebih 1j 11m.
Pantai dengan keindahan alam yang mempesona, cocok untuk wisata pantai (Keluarga, Ibadah Pantai)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar